Dalam upaya mendorong peningkatan ekspor non migas, pada tahun 1985 Pemerintah Indonesia mendirikan PT. (Persero) ASURANSI EKSPOR INDONESIA (Asuransi ASEI) yang bergerak di bidang asuransi dan jaminan untuk mendukung pengembangan ekspor non-migas nasional berdasarkan Peraturan Pemerintah No. 20 Tahun 1983.
Berbeda dengan lembaga asuransi umum lainnya, Asuransi ASEI memiliki produk khusus yang mengcover risiko yang ditanggung eksportir dan bank yaitu risiko kegagalan pelunasan pembayaran ekspor, baik pembayaran kembali kredit ekspor yang disalurkan bank kepada eksportir (asuransi kredit ekspor) maupun pembayaran transaksi ekspor dari importir luar negeri kepada eksportir (Asuransi Ekspor).
Staff Underwriting
(Jakarta Raya)
Requirements:
- Minimal S1 dari universitas terkemuka dengan IPK minimal 3.00
- Pengalaman kerja sebagai underwriter asuransi umum / suretyship / asuransi kredit / asuransi ekspor / account officer / analis kredit minimal 2 (dua) tahun
- Memiliki gelar A3IK (diutamakan)
- Mampu berbahasa Inggris tulisan dan lisan secara aktif
- Mampu mengoperasikan komputer
Staff Pemasaran
(Jakarta Raya)
Requirements:
- Minimal S1 dari universitas terkemuka dengan IPK minimal 3.00
- Pengalaman kerja di bidang pemasaran asuransi umum / suretyship / asuransi kredit / asuransi ekspor / perbankan / lembaga keuangan / account officer minimal 2 (dua) tahun
- Memiliki gelar A3IK (diutamakan)
- Mampu berbahasa Inggris tulisan dan lisan secara aktif
- Mampu mengoperasikan komputer
Surat lamaran, CV dan hasil scan transkrip, ijazah serta sertifikat pendukung lainnya (maksimal 3 MB) diemail ke : sally@asei.co.id